Welcome di Mentari Sago, kumpulan artikel pendidikan dan sastra baik berupa cerpen, puisi dan lain-lain

Wednesday, 22 March 2023

Hikmah Puasa Ramadhan

 


Seperti disebutkan dalam beberapa hadits, Puasa Ramadhan membawa banyak hikmah yang besar bagi umat Islam. Salah satu hikmah puasa Ramadhan yang paling utama adalah melipatgandakan pahala dan menjadikan kita memiliki kepribadian bertaqwa.

Puasa Ramadhan menjadi kewajiban yang sudah ditetapkan oleh Allah bagi hamba-Nya yang beriman. Perintah  puasa Ramadhan ini disebutkan dalam firman Allah SWT pada surat Al Baqarah atat 183,

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ كُتِبَ عَلَيْكُمُ ٱلصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى ٱلَّذِينَ مِن قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ

“Wahai orang yang beriman, diwajibkan kepadamu berpuasa sebagaiman telah diwajibkan kepada umat sebelummu agar kamu bertaqwa.” (QS Al-Baqarah : 183)

Hikmah Puasa :

1. Mengasah Kesabaran 

Bulan Ramadhan adalah bulan kesabaran dan balasan kesabaran adalah surga, dan bulan itu adalah bulan yang penuh simpati (tolong menolong), dan bulan ditambahnya rezeki orang mukmin. Dalam hadis disebutkan:

“Jika salah seorang dari kalian sedang berpuasa, maka janganlah berkata-kata kotor, dan jangan pula bertindak bodoh. Jika ada seseorang yang mencelanya atau mengganggunya, hendaklah mengucapkan: sesungguhnya aku sedang berpuasa.” 

2. Melatih Disiplin

Puasa mengajarkan kita disiplin akan waktu. Orang yang berpuasa harus disiplin sejak fajar hingga berbuka melakukan apa yang diperintahkan Allah SWT dan menjauhi segala laranganNya. 

3. Puasa Mengajarkan Peduli Sesama Manusia

Puasa Ramadhan mengajarkan kepada manusia untuk lebih peduli kepada sesama dengan banyak bersedekah. Rasa haus dan lapar dikala berpuasa, dapat meningkatkan solidaritas sosial terhadap orang-orang miskin yang ditimpa kesulitan, dan anak-anak yatim yang terlunta-lunta. Rasulullah SAW telah bersabda:

"Barangsiapa yang memberi makan orang yang berpuasa di bulan Ramadhan hingga kenyang, maka Allah akan memberinya minum dari telagaku (telaga Rasulullah saw) dimana seteguk air itu menjadikannya tidak akan merasa haus selama-lamanya hingga ia masuk ke surga”.


0 comments:

Post a Comment